Hal yang Harus di Perhatikan dalam Membuat Konten Instagram

Share on :

Kualitas dari konten instagram sangatlah penting untuk memaksimalkan penggunaan dan pemanfaatan dari Instagram, yang mana dalam pembuatannya banyak hal yang diperhatikan agar dapat memperoleh hasil maksimal.

Membuat konten di Instagram tidak semudah yang kita bayangkan yang mana mungkin sebagian dari kita berfikir bahwa yang penting di Instagram adalah “jika foto atau kontennya terlihat bagus tinggal upload” anggapan itu tidak seutuhnya benar dan bahkan bisa salah jika kita ingin memaksimalkan hasil dari konten yang kita buat.

Nah, terus apa sih yang harus diperhatikan dalam membuat konten Instagram?

Simak konten ini sampai selesai agar kamu dapat memaksimalkan konten Instagrammu.

Hal yang Harus di Perhatikan dalam Membuat Konten Instagram

Berikut merupakan beberapa hal yang harus diperhatikan dalam embuat konten Instagram:

1 Menentukan Tujuan

Pertama, yang harus kamu lakukan adalah menentukan tujuan dalam membuat konten Instagram, apakah ingin melakukan promosi, meningkatkan kesadaran merek,atau ingin meningkatkan penjualan. Tujuan ini diperlukan untuk dasar penentuan konten apa yang akan di buat.

2. Mengetahui Target Audiens

Kedua, ketahui siapa target audiens dari akun yang kamu miliki. Yang perlu kamu ketahui meliuti “siapa mereka, apa minat mereka, dan apa yang mereka cari di instagram”. Tujuan dari mengetahui beberapa hal ini adalah untuk mempermudah kamu dalam pembuatan konten yang relevan baik itu dari jenis reels, single post, hingga carousel post.

3. Membuat Konten Menarik.

Konten Instagram yang baik haruslah menarik dan unik. Buatlah konten yang menarik perhatian audiens kamu, mulai dari pemilihan aset gambar, font, hingga kombinasi warna yang digunakan.

4. Membuat Caption yang sesuai dan menarik.

Selain isi foto/video dari konten yang kita buat, kita perlu memperhatikan juga caption yang akan melekat nanti di sebuah konten. Pastikan bahasa menarik, dapat menjelaskan apa yang perlu dijelaskan dalam konten dan juga bisa sesuai dengan isi konten.

5. Perhatikan masalah teknis seperti jam post, penggunaan hashtag, sound, dan tag location.

Terakhir, masalah teknis ini sangat penting untuk memaksimalkan jangkauan dari post yang kita miliki. Kamu perlu memperhatikan jam post terbaik, penggunaan hashtag yang sesuai, sound yang viral atau bagus digunakan, dan tag lokasi yang sesuai.

Mungkin sekian yang bisa dijelaskan, apabila ada kurang atau lebihnya mohon maaf dan terimakasih.

Nah untuk kamu yang ingin tau lebih dalam tentang memaksimalkan penggunaan Instagram kamu bisa cek highlight instagram saya berikut contohnya :

waitt…. untuk kamu yang malas untuk repot-repot membuat konten instagram kamu bisa cek jasa pembuatan konten instagram dari inilodigital berikut :

Cek halaman : Jasa Pembuatan Konten Instagram by Inilodigital

Atau bahkan jika kamu ingin mendapatkan jasa pembuatan konten Instagram gratis kamu bisa ikuti dan cek secara berkala melalui group Telegram dan Facebook kami berikut :

Group Telegram : Cek disini

Group Facebook : Cek disini

You May Also Enjoy These Articles